Dosen UPI Kampus Serang Ditetapkan sebagai Juri Utama dalam Lomba

UPI (Serang). Pusat Prestasi Nasional, Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui surat nomor 0435/J7.1/PN.00/2024 menetapkan dosen UPI Kampus Serang lolos seleksi sebagai juri ajang talenta Kemendikbud Ristek. 

Seleksi tersebut diadakan dalam rangka meningkatkan kualitas penjurian ajang talenta, menjaga integritas dan kredibilitas juri melalui penilaian portofolio dan wawancara yang dilaksanakan pada 16-19 Maret 2023. 

Sebanyak 26 Dosen asal Universitas Pendidikan Indonesia dinyatakan lolos dengan 2 diantaranya merupakan dosen asal Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang, yaitu Dr. Deri Hendriawan, M.Pd dan Dr. Yulianti Fitriani, S.Pd., M.Sn. Total juri yang lolos pada seleksi melalui penilaian portofolio dan wawancara sebanyak 195 orang

Secara umum, melansir dari laman pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id terdapat 3 kategori ajang prestasi, yaitu riset dan inovasi, seni budaya dan olahraga. Dengan demikian, ajang prestasi tersebut akan dinilai secara objektif oleh juri yang telah seleksi tadi. [HN/TW]



Link Web Terkait