Apresiasi Kinerja, UPI Kampus Serang Tebar Parcel Lebaran untuk Dosen, Tendik, dan PHL

Serang (UPI). Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Serang kembali membagikan parcel atau bingkisan lebaran bagi para Dosen, Tenaga Kependidikan (Tendik) baik Pamdal (Pengamanan Dalam) dan Petugas Kebersihan, hingga Pegawai Harian Lepas (PHL), Rabu, (27/3/2024). 

Direktur UPI Kampus Serang, Dr. Supriadi, M.Pd., mengatakan bahwa bingkisan ini sebagai bentuk apresiasi kinerja pegawai UPI Kampus Serang baik Dosen, Tendik, maupun PHL. 

“Kerja sama tim Bapak/Ibu sangat bearti untuk menjadikan Kampus UPI Serang semakin berjaya dan dapat terus berkontribusi untuk bangsa. Tetap semangat dan lebih ditingkatkan lagi kinerjanya," ungkapnya.

Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang mana tujuan dari kegiatan ini yakni untuk memberikan kebahagiaan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama pegawai. Pembagian parcel atau bingkisan lebaran secara simbolis oleh Direktur UPI Kampus Serang, Dr. Supriadi, M.Pd., serta didampingi oleh Kepala Seksi Administrasi Umum dan Sumber Daya manusia (Kasi Adum) yang nantinya akan dibagikan kepada Dosen, Tendik, dan PHL.


Sebanyak 92 bingkisan lebaran dibagikan kepada seluruh pegawai UPI Kampus Serang yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H. 

Masing-masing pegawai mendapatkan 1 bingkisan berisi Minyak 2L, Kecap bango botol, Gula 1 kg, Sirup Marjan, SKM pouch FF, Astor kaleng, Teh botol pucuk, dan Sarung (Bagi laki-laki) / Mukena (Bagi Perempuan).

Pembagian parcel atau bingkisan lebaran ini merupakan bukti komitmen UPI Kampus Serang untuk terus berupaya yang terbaik dan berusaha mensejahterakan pegawainya. Semoga bingkisan yang dibagikan membawa manfaat bagi pegawai baik Dosen, Tendik, dan PHL. [EM/TW] [Ed.HN/TW]


Link Web Terkait